Install Dnscrypt Proxy Di OpenBSD

· ~al1r4d · ⮕openbsd · #dnscrypt

Beberapa waktu yang lalu, Kemkominfo melakukan pemblokiran sejumlah situs, contohnya Wordpress.com dan DuckDuckGo. Sungguh keputusan yang menyebalkan karena situs-situs tersebut sering digunakan.

Tetapi, jangan risau karena anda tetap bisa mengaksesnya dengan mengganti DNS pada perangkat anda.

Pasang dnscrypt dengan paket manajer.

$ doas pkg_add dnscrypt-proxy

Ubah konfigurasi resolver menjadi localhost.

$ doas nvim /etc/resolv.conf
---
nameserver 127.0.0.1

Selanjutnya, sesuaikan pengaturan Dnscrypt. Kalau saya cukup ganti server saja.

$ doas nvim /etc/dnscrypt-proxy.toml
---
server_names = ['nextdns']

Terakhir, nyalakan service Dnscrypt agar aktif otomatis.

$ doas rcctl enable dnscrypt_proxy
$ doas rcctl start dnscrypt_proxy

Silahkan test ping ke website yang diblokir, misalnya Duckduckgo.

$ ping duckduckgo.com
PING duckduckgo.com (20.43.161.105): 56 data bytes
64 bytes from 20.43.161.105: icmp_seq=0 ttl=117 time=36.513 ms
64 bytes from 20.43.161.105: icmp_seq=1 ttl=117 time=30.565 ms

Pertanyaan atau komentar? Email kami.